Berita

Tingkatkan Kapasitas PPID Dengan Melibatkan Oprator PPID Pembantu

-

 

Lombok Timur.Ditaswara.com. Menindaklanjuti pertemuan dengan Pimpinan OPD dan Camat pada Rapat Koordinasi dan yg Sosialisasi PPID se-Kabupaten Lombok Timur Senin kemarin (21/11), Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Lombok Timur menghadirkan Operator PPID Pembantu yang berasal dari beberapa OPD dan Kecamatan di Lombok Timur pada Selasa Pagi, (22/11) di ruang Rupatama 2 Kantor Bupati.

Dalam sambutannya, Kepala Bidang Pengelolaan Opini dan Informasi Publik Muh. Amin Kutbi menyampaikan bahwa kegiatan Sosialisasi PPID di Kabupaten Lombok Timur didasari oleh Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik.

Kegiatan yang melibatkan seluruh Operator OPD dan Kecamatan di Lombok Timur ini dilaksanakan dalam rangka peningkatan kapasitas PPID di Lombok Timur. Dinas Kominfo dan Persandian sebagai pelaksana PPID Utama berusaha dan berkomitmen menyajikan informasi publik secara cepat, tepat waktu, profesional dengan cara sederhana dan terbuka.

Peningkatan kapasitas PPID di Lombok Timur perlu dilakukan mengingat pada tahun 2021 Lombok Timur mendapat Predikat ke-3 pada kualifikasi Informatif. Dengan mengoptimalkan kerja PPID dan pengembangan sistem PPID, diharapkan mampu mempertahankan dan meningkatkan eksistensi Lombok Timur melalui Informasi Publik.

Lebih lanjut, Kabid Opini menegaskan pada tahun 2023 menjelang monev, Dinas Kominfo dan Persanndian akan lebih fokus di Kecamatan dan seluruh Instansi di Lombok Timur dengan melakukan pembimbingan terkait proses PPID, penyelenggaran PPID serta Peningkatan Sumber Daya Manusia.

Lebih lanjut Ia menegaskan, pada tahun 2023 menjelang monev, Kominfo akan lebih fokus di Kecamatan dan seluruh Instansi di Lombok Timur dengan melakukan pembimbingan terkait proses PPID, penyelenggaran PPID serta Peningkatan Sumber Daya Manusia.

Selain itu, Kegiatan ini juga merupakan kelanjutan dari rangkaian acara yang dilaksanakan bersama seluruh kepala OPD dan Camat terkait penguatan kebijakan yang menghasilkan beberapa komitmen yang perlu di perhatikan oleh semua operator di Kabupaten Lombok Timur.

Baca Juga :  Bupati Melepas dan Wabup Menerima Laskar Pelari di Garis Finish

Disebutkan juga, komitmen kesepakatan yang dilakukan oleh kepala Dinas Kominfo dan seluruh Kepala OPD serta Camat yaitu, pengadaan Sekretariat Kantor PPID, peningkatan Sumber Daya Manusia, ketersediaan bahan informasi dan penyusunan mekanisme pelayanan publik di setiap Instansi. Ia juga mengajak seluruh Operator untuk bersama mewujudkannya dengan harapan dengan adanya komitmen ini dapat mendorong semangat semua Operator untuk memperhatikan PPID di setiap Instansi dan Kecamatan.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *