DEWAN PERS VERIFIKASI PD JMSI NTB
Hendry: Masa Pandemi Media Fokuskan Bertahan Hidup
Mataram, Ditaswara.com – Wakil Ketua Dewan Pers Hendry Ch. Bangun, mengunjungi sekretariat Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) pada Minggu (21/2/). Didamping Staf Administrasi Dewan Pers Sri Sulastri, Hendry mengunjungi sekretariat JMSI dalam rangka melakukan verifikasiterhadap Pengurus Daerah (PD) JMSI NTB. Perwakilan dari Dewan Pers tersebut disambut hangat seluruh Pengurus dan anggota JMSI NTB, serta Sekjend JMSI Pusat Mahmud Marhaba bersama Ketua Litbang JMSI Pusat Rudi Hidayat.
Usai memeriksa berkasi kelengkapan JMSI NTB, Hendry menyatakan untuk verifikasi JMSI, JMSI NTB adalah yang ke dua setelah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Sementara ini JMSI masih harus menunggu hingga 10 daerah yang terverifikasi, atau sejumlah 200 perusahaan telah terdata bergabung dengan JMSI sebagai organisasi perusahaan media.
“Minimal 10 ya, termasuk di setiap daerah juga minimal 10 perusahaan. Sementara NTB ini baru yang ke dua setelah Kepri,” kata Hendry.
Ia juga menyebutkan, di era pandemi ini media harus fokus bertahan hidup. Di tengah situasi sulit ini, banyak perusahaan media yang sudah gulung tikar meski sudah terverifikasi Dewan Pers. Menurutnya ada beberapa media yang lengkap saat diverifikasi, namun beberapa waktu ke depan perusahaan media tersebut diketahui bangkrut.
“Perusahaan media harus fokus untuk bertahan hidup di masa sulit ini, pikirin itu dulu deh jangan yang lain. Banyak tuh yang sudah terverifikasi ujung-ujungnya gulung tikar juga,” ungkapnya.
Dalam hal ini, lanjut hendry, sebenarnya inilah fungsi verifikasi dari Dewan Pers yaitu untuk menjamin kesejahtraan, perlindungan dan pendidikan wartawan. Sehingga jangan ada lagi wartawan yang justru menjadi mesin uang perusahaan.
“Tujuan verifikasi ini kan menjamin kesejahtraan, perlindungan dan pendidikan wartawan. Jangan sampai malah wartawan yang setor uang ke perusahaan. Semoga JMSI mampu membantu kami dalam mengatasi hal ini,” tutupnya.
Sementara itu, Ketua JMSI NTB Boy Mashudi menanggapi optimis hasil verifikasi dari Dewan Pers kepada PD JMSI NTB. Ia merasa yakin JMSI akan segera menjadi konstituen Dewan Pers meski baru hanya dua daerah yang sudah terverifikasi oleh Dewan Pers.
“Kita sangat optimis akan segera menjadi konstituen Dewan Pers, meski baru dua daerah saja, insya Allah daerah lain akan segera menyusul,” jelas Boy tak ragu.
Usai penyerahan berkas verifikasi tersebut, kedua perwakilan Dewan Pers itu langsung menuju beberapa kaantor media yang ada di NTB, juga untuk melakukan verifikasi faktual terhadap media yang sudah terverifikasi secara administrasi. (and)