Pj Bupati Lotim Launching Tim TABAH, Garda Terdepan Saat Terjadi Bencana
Penulis : Buati Sarmi
Editor : Redaksi
Lombok Timur – Ditaswara.com. Penjabat Bupati Lombok Timur resmi Launching Tim TABAH (Tanggap Bencana Hidrometeorologi) guna mengantisipasi terjadinya bencana alam ataupun hal lainnya yang dapat menghambat kegiatan masyarakat di Lotim.
Tim TABAH merupakan tim gabungan dari Satpol PP, BPBD, Damkarmat, SAR, dan lainnya yang sekretariatnya berada di BPBD.
Pj Bupati Lotim,H.M. Juaini Taofik menerangkan guna mengantisipasi terjadinya bencana alam yang tidak diinginkan seperti tanah longsor di Sembalun, banjir bandang di Sambelia, pohon tumbang dan lainnya, maka Tim Tabah tersebut pun siap menjadi garda terdepan untuk dihubungi.
“Paling tidak dengan kita sudah launching tim ini, dan terjadi laporan dari masyarakat atau media ada yang bisa langsung kita telepon, bergerak pertama,” Ucap Taofik saat dikonfirmasi awak media, usai pelaksanaan paripurna di DPRD, Rabu (29/11).
“Tapi bukan yang utama, tetap yang paling utama melekat di OPD nya masing-masing,” lanjutnya.
Selain tetap berkomunikasi dengan pihak TNI-Polri, Taofik menuturkan jika tim TABAH tersebut merasa tidak mampu maka akan langsung mengkomunikasikannya dengan pihak terkait.
Taofik mencotohkan, misalkan ada got di Selong tengah malam alami mampet, dan jika harus menunggu siang hari takutnya meluber maka tim tersebut siap untuk dihubungi kapan saja. “Tim Tabah ini siap dipanggil setiap saat dengan peralatan yang memadai,” pungkasnya.(ds2)